Tumor Ganas dan Xerostomia


https://www.blog.klinikdoktergigi.web.idXerostomia (mulut kering radang)

Pernahkah anda terbangun pada pagi hari setelah tidur dan mendapati mulut anda dalam keadaan kering? Meski bagi kebanyakan orang dianggap sebagai hal biasa, mulut kering pada saat bangun tidur bisa jadi merupakan pertanda penyakit Xerostomia.


Xerostomia berasal dari kata xeros yang artinya kering dan stomia yang artinya mulut. Xerostomia bukan suatu penyakit tetapi kondisi dimana produksi air ludah berkurang atau berhenti.

 
BACA JUGA:  Ulkus Kemoterapeutik

Pada hal air liur sangat penting bagi kesehatan karena membantu pencernaan makanan, melindungi gigi dari pembusukan, membunuh bakteri dan kuman dan membantu proses mengunyah dan menelan.

Tumor ganas

Yang dimaksud dengan tumor ganas adalah tumor yang menjalar ke tempat lain, misalnya dari lidah bisa menjalar ke paru-paru. Walaupun sudah dibuang dengan operasi, tumor ini dapat tumbuh kembali. Misalnya Epithelioma.

Tumor ini terjadi di mulut, umumnya menyerang bibir, tetapi sering juga mengenai lidah, dasar mulut, langit-langit, selaput pada pipi, dan rahang. Paling banyak dijumpai pada bibir sebelah bawah dari orang yang sudah berusia lanjut. Tumor bisa menjalar ke tempat lain seperti kelenjar limfa pada rahang.