5 Pemicu Plak Pada Gigi


Ada lima hal yang merupakan pemicu munculnya plak:

a. Jarang menyikat gigi.


Sikatlah gigi anda minimal dua kali sehari, yaitu pada pagi hari setelah sarapan dan malam sebelum tidur. Gunakan pasta gigi berfluoride. Sikatlah seluruh permukaan gigi dengan lembut.

 

b. Kurang teliti membersihkan.

Gunakan dental floss (benang gigi) untuk membersihkan dan menjangkau daerah yang sulit terjangkau oleh sikat gigi. Misalnya antar gigi atau pada gigi berjejal.

BACA JUGA:  Jenis Obat Kumur

c. Malas ke dokter gigi.

Serutin-rutinnya kita menyikat gigi, kita tetap perlu bantuan dokter gigi untuk membersihkan plak yang telah mengeras menjadi karang gigi. Jadi jangan malas ke dokter gigi agar gigi bebas dari plak dan karang gigi.

d. Suka makanan manis.

Makanan manis, softdrink serta rokok dapat menimbulkan lapisan tipis yang disebut stain. Adanya stain memudahkan makanan dan kuman menempel dan pada akhirnya membentuk plak.

BACA JUGA:  Pembengkakan di Dasar Mulut

e. Menolak sayuran.

Sayur dan buah-buahan yang dimakan dengan kulitnya merupakan scrub alami untuk menghilangkan plak. Jadi tidak ada lagi alasan untuk menolak makan sayuran.

Cara terbaik untuk menghilangkan plak adalah dengan menyikat gigi terutama di malam dan pagi hari. Lakukan pembersihan interdental oleh benang gigi, tusuk gigi, atau sikat antar gigi.

Sementara karang gigi yang terbentuk hanya dapat dihilangkan oleh dokter gigi dengan menggunakan alat yang disebut scaler. Jika karang gigi disertai penyakit gusi yang parah, pasien mungkin dirujuk ke spesialis periodontis untuk perawatan lebih lanjut.